Visi Dan Misi

VISI
“BERIMAN, BERBUDAYA, UNGGUL DAN BERWAWASAN LINGKUNGAN”
INDIKATOR VISI :

  1. Meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan kepada seluruh warga sekolah.
  2. Membentuk generasi muda yang unggul dalam prestasi akademik.
  3. Menumbuhkan budaya belajar, kerja, displin, baca, sehat, bersih, dan peduli pada pelestarian lingkungan.
  4. Menumbuhkan rasa peduli yang tinggi terhadap peristiwa / gejala lingkungan dan social yang terjadi.
MISI

  1. Menumbuhkan budaya beribadah berdasarkan ajaran agama yang dianutnya sehingga menjadi sumber kearifan dalam berfikir, berkata dan bertindak.
  2. Melaksanakan pembinaan secara terus-menerus dalam bidang akademik, olahraga, seni budaya, dan ekstrakurikuler. 
  3. Melakukan penyempurnaan dan pengembangan kurikulum untuk pemenuhan standar isi.
  4. Melaksanakan pembelajaran berbasis student-centered dan scientific yang menyenangkan serta bermutu untuk pemenuhan Standar Proses.
  5. Melaksanakan tugas pokok dan fungsi pada setiap unsur warga sekolah yang professional dan proporsional serta bermartabat untuk pemenuhan standar pendidik dan tenaga kependidikan.
  6. Melengkapi sarana dan prasarana yang mendukung terciptanya sekolah unggul dan berprestasi untuk pemenuhan standar sarana dan prasarana.
  7. Menerapkan manajemen mutu berbasis sekolah yang akuntabel, transparan, sustainable dengan melibatkan seluruh warga sekolah dan pihak yang terkait (stakeholder) untuk pemenuhan standar pengelolaan dan pembiayaan.
  8. Melaksanakan sistem penilaian yang valid, reliable, dan berbasis TIK untuk pemenuhan standar penilaian.
  9. Menumbuhkan budaya belajar, kerja, disiplin, baca, sehat, bersih, dan peduli pada pelestarian lingkungan.

Comments
0 Comments